Wah udah lama banget gak nulis review, akhirnya sekarang nulis lagi. Karena bener-bener suka banget sama dorama ini akhirnya tertarik bikin reviewnya. Sebenarnya belum benar-benar tamat karena masih ada season 2 yang tayang mulai 10 Oktober mendatang, tapi berhubung season 1 udah tamat jadi tulis review untuk season 1 dulu.
Seperti biasa, sebelum mulai review pastinya kasih sinopsis dulu.
Sinopsis
Dorama ini bercerita tentang seorang mahasiswa bernama Fukamachi Naoya (Jinguji Yuta-Kinpuri) yang mengalami kejadian misteri sewaktu berusia 10 tahun. Sejak saat itu, Naoya bisa mengetahui ketika seseorang berbohong sehingga Naoya lebih suka menyendiri.
Saat kuliah, Naoya mengikuti kelas Folklore dan bertemu dengan Takatsuki Akira (Inoo Kei-Hey Say JUMP) yang mengajar di kelas tersebut. Akira selalu tertarik dengan segala hal yang berbau misteri sehingga ketika mengetahui hal yang dialami Naoya, Akira justru menjadikannya asisten.
Setelah itu, Akira dan Naoya, bersama dengan salah satu mahasiswi senior bernama Ikukata Ruiko (Okada Yui) berusaha untuk mengungkap berbagai hal misterius yang mereka temui. Namun ternyata, ada sebuah alasan spesial di balik ketertarikan Akira terhadap misteri.
Review
Sejujurnya walaupun udah lama jadi fans Hey Say JUMP (HSJ) belum pernah nonton doramanya Inoo sama sekali. Jadi awalnya juga gak begitu minat dan biasa aja pas ada berita tentang dorama ini. Tapi berhubung promosi single HSJ yang jadi soundtrack dorama ini unik dan berbau misteri banget, akhirnya jadi tertarik juga sama dorama ini. Dan ternyata sama sekali gak nyesel nontonnya.
Setiap episode di dorama ini memiliki kisah misteri yang berbeda, meskipun ada beberapa scene yang akan secara spesifik mengenai Naoya dan Akira. Namun, di episode awal bisa dibilang hanya sedikit sekali dan lebih fokus mengenai kisah misteri yang sedang dibahas dan bagaimana Akira membangun kepercayaan Naoya padanya.
Jika melihat dari segi usia dan peran, Akira seharusnya lebih dewasa dibandingkan dengan Naoya. Tetapi kenyataannya, banyak adegan di mana kamu akan melihat sisi kekanak-kanakkan Akira dan Naoya justru yang menjadi pengingatnya. Namun ketika melihat dari segi cara berpikir, maka Akira menunjukkan kedewasaannya. Inilah salah satu kelebihan dorama ini.
Dari segi cast, jelas semuanya oke banget. Untuk Inoo sendiri, kemampuan aktingnya bisa dibilang kelihatan meningkat dan cocok banget untuk peran Akira. Sementara Jinguji juga bisa berperan dengan baik, seperti waktu dia harus mengekspresikan dia lagi mendengar kebohongan.
Jadi untuk nilainya di season 1 ini aku kasih 9/10.
Ini penilaian objektif aku ya, bukan karena aku fans HSJ (walopun Inoo keliatan keren banget di sini :D). Untuk kamu yang suka dorama misteri, jangan lupa nonton ini ya.