Tinggal di residence at Dharmawangsa Jakarta adalah pilihan tepat ketika kamu ingin tinggal di area yang strategis dan dekat dengan pusat bisnis kota. Apalagi, ada banyak pilihan apartemen yang bisa kamu beli maupun sewa, sesuai dengan kebutuhanmu.
Yap, tinggal di apartemen memang banyak dipilih oleh masyarakat perkotaan saat ini. Lokasinya yang strategis dan faktor keamanan, menjadi alasan mengapa apartemen banyak diminati. Meskipun begitu, ternyata masih banyak yang ragu tinggal di apartemen karena beberapa alasan, salah satunya adalah mengenai renovasi unit apartemen.
Renovasi yang dimaksud bukan hanya berkaitan dengan perbaikan, tetapi juga mendekorasi apartemen biar nyaman, mendesain ruangannya, dan sebagainya. Pertanyaannya, bolehkah melakukan semua itu? Nah, untuk kamu yang berminat melakukan renovasi pada unit apartemenmu, ada baiknya jika memerhatikan hal berikut ini terlebih dahulu:
Izin dari Pengelola
Unit apartemen berbeda dengan rumah pribadi di mana kamu yang menentukan semua hal terkait rumahmu. Pada apartemen, perubahan yang mau kamu lakukan, harus atas izin dari pengelola apartemen.
Jadi, pastikan untuk menginformasikan pada pengembang apartemen, serta meminta izin untuk rencana yang akan kamu lakukan. Ada baiknya jika kamu sudah memiliki rancangan renovasi yang mau dilakukan agar pengelola apartemen mengetahuinya juga.
Izin dari Tetangga Sekitar
Saat melakukan renovasi, pastinya akan banyak suara berisik yang terdengar. Jadi, pastikan kamu sudah meminta izin dari tetangga sekitarmu sebelum melakukan proses renovasi. Hal ini bertujuan untuk menghindari munculnya masalah di kemudian hari akibat renovasi yang kamu lakukan.
Pahami yang Boleh dan Tidak Boleh
Lakukan diskusi dengan pihak pengelola untuk mengetahui hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan saat renovasi. Misalnya, bagian mana yang boleh diubah dan bagian mana yang tidak boleh diubah. Dengan begitu, kamu bisa menghindari potensi masalah yang mungkin terjadi dengan pengelola apartemen di kemudian hari.
Gunakan Kontraktor Profesional
Carilah jasa kontraktor yang sudah terbiasa menangani renovasi apartemen. Sebab, renovasi apartemen berbeda dengan renovasi rumah yang menapak langsung di tanah. Dengan menggunakan jasa kontraktor yang sudah profesional menangani renovasi apartemen, mereka mungkin bisa memberikan ide atau saran mengenai hal yang lebih dilakukan dibandingkan dengan rencanamu.
Itulah beberapa hal yang sebaiknya kamu perhatikan saat akan merenovasi unit apartemenmu. Semoga bermanfaat ya!