Oli mesin mobil memiliki peranan yang sangat penting untuk mendukung kinerja mesin. Memang, terkadang jika oli mengalami masalah, seperti kualitasnya sudah kurang bagus atau jumlahnya kurang, mesin mobil masih bisa menyala. Namun, risiko kerusakannya akan sangat fatal. Bahkan bisa menyebabkan mobil Anda harus mengalami turun mesin atau setidaknya Anda harus mengganti beberapa komponen yang aus karena tidak ada peredam gesekan.
Tidak hanya berfungsi sebagai pelumas yang akan meredam gesekkan saja, oli juga berfungsi penting dalam sistem pendinginan mesin. Pada saat mesin mobil bekerja, terutama saat macet, oli akan membantu menjaga suhu pada mesin agar tetap stabil. Tentunya, untuk bisa mendapatkan fungsi ini, Anda harus memilih oli dengan kualitas terbaik dan pastinya original. Sebab, oli palsu tidak mungkin memiliki formula khusus yang mendukung fungsi ini.
Namun, banyak orang yang sering merasa bingung, jika bisa meredam panas lalu kenapa oli juga menguap saat terkena panas? Buktinya, jumlah oli yang ada pada tangki semakin berkurang setelah berberapa waktu lamanya.
Ya, oli memang bisa bermanfaat untuk meredam panas mesin mobil. Meskipun begitu, oli tetap saja bisa menguap saat terkena panas. Dan ini merupakan hal yang sangat wajar sehingga tidak perlu dikhawatirkan. Jumlah penguapan oli ini juga akan semakin meningkat jika ada masalah pada mesin mobil yang membuat suhunya naik di atas normal atau mengalami overheat. Namun, penguapan akan kembali berada pada level yang normal kembali pada saat penyebab terjadinya overheat sudah diatas.
Inilah juga salah satu alasan mengapa Anda disarankan untuk memeriksa level oli secara berkala, untuk mengetahui apakah penguapan yang terjadi pada oli masih wajar atau tidak. Jika pengurangan jumlah oli terlalu signifikan, maka bisa saja penyebabnya bukanlah penguapan, tetapi karena ada bocor pada salah satu bagian mesin. Dan tentunya hal ini sangat berbahaya jika tidak segera diatasi dengan benar.
Selama berada dalam batas wajar, penguapan oli mesin bukan suatu masalah. Bahkan, jumlah oli yang menguap tidak akan membuat mesin mobil Anda kekurangan oli hingga waktu penggantian oli selanjutnya. Jadi, jangan khawatir ya!
Terimakasih sudah berbagi informasi yang sangat bermanfaat ini.